
PERSYARATAN PELAYANAN
Dalam tata cara penerbitan SKPDKB/ SKPDKBT/SKPDN/SKPDLB ini, Sub Bidang Penetapan Non PBB menghitung jumlah pajak yang terutang dan menerbitkan SKPDKB/SKPDKBT/SKPDN/ SKPDLB berdasarkan Laporan Hasil Pemeriksaan / Pemeriksaan Ulang/ Pemeriksaan Bukti Permulaan.
PROSEDUR
- Berdasarkan Laporan Hasil Pemeriksaan (dari pelaksanaan pemeriksaan, pemeriksaan ulang, dan/ atau pemeriksaan bukti permulaan), Petugas Sub Bidang Penetapan Non PBB menghitung jumlah pajak yang terutang dan menuangkannya dalam Nota Penghitungan.
- Berdasar hasil penghitungan dalam Nota Penghitungan , Petugas Sub Bidang Penetapan Non PBB menerbitkan SKPDKB/ SKPDKBT/ SKPDN/SKPDLB dan menyampaikannya pada Wajib Pajak.
- Penerbitan SKPDKB/ SKPDKBT/ SKPDN/SKPDLB dipantau dengan daftar Penjagaan Penerbitan SKPDKB/ SKPDKBT/ SKPDN/ SKPDLB.
WAKTU PELAYANAN :
- 1 (satu) bulan.
BIAYA/TARIF
- Tidak dipungut biaya.
PRODUK
- Nota Penghitungan
- Surat Ketetapan Pajak Daerah Kurang Bayar (SKPDKB)
- Surat Ketetapan Pajak Daerah Kurang Bayar Tambahan (SKPDKBT)
- Surat Ketetapan Pajak Daerah Nihil (SKPDN)
- Surat Ketetapan Pajak Daerah Lebih Bayar (SKPDLB)
- Daftar Penjagaan Penerbitan SKPDKB
- Daftar Penjagaan Penerbitan SKPDKBT
- Daftar Penjagaan Penerbitan SKPDN
- Daftar Penjagaan Penerbitan SKPDLB
PENANGANAN PENGADUAN, SARAN, DAN MASUKAN
Pengaduan / keluhan / masukan dari pengguna pelayanan disampaikan kepada Kepala Bapenda melalui kotak saran, surat , email : bapenda17mdn@gmail.com , SMS 08113204400, telepon (0351) 464085 atau website : lapor.go.id